1). Penguin adalah salah satu dari sekitar 40 spesies burung yang tidak bisa terbang, termasuk burung kasuari, burung unta, burung kiwi, dan lain-lain.
2). Banyak ilmuwan yang setuju bahwa di dunia ini ada 17 spesies penguin, dan dari 13 spesies diantaranya hampir punah.
3). Penguin menelan batu/kerikil sebagai makanan mereka. Para ilmuwan percaya bahwa batu itu dapat menggiling dan mencerna makanan di perut mereka.
4). Penguin menghabiskan 75% waktunya di dalam air.
5). Penguin tidak memiliki gigi.
6). Penguin menghabiskan beberapa jam setiap harinya untuk merawat dan merapikan bulunya.
7). Spesies penguin dengan jumlah terbanyak ialah Penguin Macaroni, jumlahnya diperkirakan sekitar 11.654.000 pasang.
8). Suhu normal penguin ialah 38 derajat celcius.
9). Penguin mampu melompat setinggi 2 meter keluar dari air.
10). Kebanyakan penguin ditemukan di belahan bagian bumi selatan, tetapi ada juga penguin yang tinggal di belahan bumi utara seperti Penguin Galapagos yang tinggal di pulau galapagos.
11). Penguin Emperor adalah satu-satunya penguin yang melahirkan selama musim dingin di Antartika.
12). Kebanyakan penguin bisa berenang dengan kecepatan 5-6 mil per jam.
13). Penguin dapat terus menerus di dalam air selama 10-15 menit sebelum datang ke permukaan untuk bernafas. Penguin tidak bisa bernafas di dlm air.
14). Meskipun penguin banyak menghabiskan waktunya di dalam air. Mereka akan kembali ke darat untuk bertelur.
15). Penguin Emperor adalah penguin terbesar di dunia, memiliki tinggi 4 kaki (1,2 meter) dan beratnya (45,3 kg).
16). Little Blue Fairy Penguin adalah penguin terkecil dari semua penguin. Tingginya hanya 16 inci dan beratnya hanya 2 pound.
17). Mata penguin bekerja lebih baik dalam air ketimbang di darat.
18). Penguin termasuk hewan karnivora, mereka memakan-makanan laut seperti ikan, udang, cumi-cumi dan lainnya.
19). Hanya ada 2 spesies penguin yang hidup di Antartika, yaitu Penguin Adelie dan Penguin Emperor.
20). Sewaktu anak penguin menetas, anak tersebut tidak tahan oleh air. Maka dari itu, anak tersebut harus dijauhkan dari laut.
21). Penguin berenang begitu cepat karena dia berenang dengan teknik sama seperti lumba-lumba, yaitu melompat-lompat di dalam air, memungkinkan kesempatan bernafas tanpa memperlambat kecepatannya.
22). Penguin Emperor dapat menyelam sedalam 1870 kaki selama 22 menit.
23). Penguin dapat meminum air garam karena mereka mempunyai kelenjar supraorbital yang dapat menyaring garam dari aliran darah.
24). Penguin Emperor laki-laki dewasa dapat tidak makan selama kurang lebih 115 hari dalam masa penetasan telurnya (inkubasi).
25). Sekitar 1 dari 50.000 penguin lahir dengan bulu coklat daripada hitam. Penguin berbulu coklat ini disebut Penguin Isabelline.
26). Kulit telur penguin dalah 10-16 % bagian dari berat telur penguin, maka dari itu telur penguin harus dijaga agar meminimalkan resiko kerusakan.
27). Sekelompok penguin dalam air disebut "Raft", sedangkan sekelompok penguin di daratan disebut "Waddle".
28). Karena penguin tidak memiliki musuh/predator di daratan secara alami. Maka dari itu penguin tidak takut jika ada orang yang mendekatinya.
29). Penguin paling langka di dunia ialah Penguin Yellow Eyed (penguin mata kuning), hanya sekitar 5000 yang hidup sekarang ini.
30). Penguin dengan berenang tercepat ialah Gentoo Penguin, yang mampu berenang dengan kecepatan 36 km/jam.
Comments
Post a Comment